Kepala BPSDM Kumham Meluncurkan Pembukaan Baru: Sarana dan Prasarana Terkini untuk Badiklat Kumham Jateng

    Kepala BPSDM Kumham Meluncurkan Pembukaan Baru: Sarana dan Prasarana Terkini untuk Badiklat Kumham Jateng

    SEMARANG - Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Hukum dan HAM, Iwan Kurniawan meresmikan Pembangunan Gedung Sarana dan Prasarana Balai Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan HAM Jawa Tengah (Badiklat Kumham Jateng), Senin (18/12).

    Peresmian tersebut ditandai dengan pengguntingan pita, penandatanganan prasasti dan penanaman bibit pohon.

    Pada kesempatan itu, Iwan Kurniawan didampingi para Pimpinan Tinggi Pratama BPSDM Kumham, Kepala Kanwil Kemenkumham Jateng, Tejo Harwanto beserta Pimpinan Tinggi Pratama Kemenkumham Jateng dan Kepala Balai Diklat Hukum dan HAM Jateng, Kaswo.

    Ditemui usai kegiatan, Kepala BPSDM Kumham menjelaskan secara singkat agendanya hari ini.

    "Maksud lain kedatangan kami ke sini adalah meresmikan beberapa sarana dalam rangka memenuhi standar pendidikan, " tutur Iwan kepada media.

    "Tadi baru saja ditandatangani prasastinya, dengan diawali dengan pengguntingan pita terhadap rumah dinas kemudian kolam retensi bagi dukungan terhadap kelengkapan sarana prasarana Balai Pendidikan dan Pelatihan Semarang (Badiklat Kumham Jateng), " tambahnya.

    Badiklat Kumham Jateng, kata Kepala BPSDM Kumham, memiliki wilayah kerja yang sangat luas.

    "Kita tahu bahwa meskipun Balai Diklat-nya berada di Semarang, tapi wilayah kerjanya adalah seluruh Pulau Jawa, kemudian Kalimantan dan Nusa Tenggara, " ungkap Iwan.

    "Jadi di sinilah nanti kompetensi ASN Kementerian Hukum dan HAM di wilayah-wilayah yang sudah saya sebutkan tadi dapat diperoleh, " sambungnya.

    Ia juga mengharapkan, sarana dan prasarana pendukung yang baru saja diresmikan dapat dimanfaatkan secara optimal.

    kumhamsemakinpasti kanwilkemenkumhamjateng
    Dheny Window

    Dheny Window

    Artikel Sebelumnya

    Kanwil Kemenkumham Jateng Terima Studi Tiru...

    Artikel Berikutnya

    Langkah Proaktif: Kepala BPSDM Kumham Meresmikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Aliansi Antar Kementerian Ciptakan Generasi Emas yang Siap Bersaing di Tingkat Global
    Hendri Kampai: Indonesia Emas, Mimpi Indah atau Nyata? Saatnya Tiga Kementerian Mulai Kolaborasi!
    Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Passing In dan Passing Out Pangkoopsud II

    Tags