Rayakakan HBP ke-59, Jajaran Rutan Blora Ikuti Syukuran Secara Virtual

    Rayakakan HBP ke-59, Jajaran Rutan Blora Ikuti Syukuran Secara Virtual
    Rayakakan HBP ke-59, Jajaran Rutan Blora Ikuti Syukuran Secara Virtual

    Blora - Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) Ke-59 Tahun 2023 dengan tema “Transformasi Pemasyarakatan Semakin PASTI BerAKHLAK, Indonesia Maju”, Kepala Rutan Kelas IIB Blora, Tri Joko Wiyono mengikuti syukuran Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-59 yang diselenggarakan oleh  Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia secara virtual, Rabu (03/05).

    Bertempat di Aula Rutan Kelas IIB Blora, Rutan Blora ikuti Syukuran HBP Ke-59 secara virtual. Karutan Blora Tri Joko didampingi Pejabat Struktural Rutan Blora dan seluruh jajarannya. 

    Syukuran HBP Ke - 59 ini dimeriahkan penampilan seni warga binaan dan petugas pemasyarakatan, fashion show, pameran hasil karya warga binaan, pengumuman dan penyerahan penghargaan berbagai lomba rangkaian HBP Ke-59, serta berbagai acara menarik lainnya. 

    Pertambahan usia Pemasyarakatan yang ke-59 tahun disambut bahagia oleh jajaran Pemasyarakatan di seluruh Indonesia. Suka cita ini akan dirayakan melalui acara Syukuran Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) Ke-59.

    Irjen Pol. Reynhard Silitonga dalam sambutannya menyampaikan jika telah dilaksanakan berbagai rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut HBP Ke-59 yang mengikutsertakan UPT Pemasyarakatan maupun masyarakat luas diantaranya lomba logo, lomba Vlog, lomba film pendek, lomba inovasi pelayanan publik pemasyarakatan. 

    “Acara demi acara untuk menyambut Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59 telah usai, Saya pribadi mengucapkan apresiasi atas berhasilnya acara Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59 dan semoga Pemasyarakatan semakin baik” kata Reynhard.

    kanwilkemenkumhamjateng kumhamsemakinpasti ayuspahruddin
    Dheny Window

    Dheny Window

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Pelatihan Kemandirian pada Warga...

    Artikel Berikutnya

    Survey IPK-IKM Barometer Kualitas Pelayanan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Passing In dan Passing Out Pangkoopsud II
    Bakamla RI Terima Courtesy Call dari Amerika Serikat
    Tiba Di Vilamor Filipina, Satgas TNI Langsung Distribusikan Bantuan

    Tags